Sunday, December 26, 2021

Banyak Anak di LN Kena Omicron, Luhut: Orang Tua Segera Vaksin Anaknya

Banyak Anak di LN Kena Omicron, Luhut: Orang Tua Segera Vaksin Anaknya

Banyak Anak di LN Kena Omicron, Luhut: Orang Tua Segera Vaksin Anaknya -

JawaPos.com – Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meminta agar orang tua dapat mengajak anak-anak mereka untuk divaksin Covid-19, karena Indonesia telah kedatangan varian Omicron. Menurutnya, meskipun potensi kematian akibat varian Omicron lebih rendah dibandingkan varian Delta, namun masyarakat harus berhati-hati karena data di negara lain menunjukkan kasus anak mengalami peningkatan karena Omicron.

“Saya mendorong para orang tua di daerah-daerah yang telah memulai vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak, untuk segera membawa anak-anaknya untuk divaksinasi,” kata Luhut dalam konferensi pers secara virtual, Senin (27/12).

Luhut memaparkan, kasus Omicron berkembang semakin luas dan telah terdeteksi di 115 negara dunia dengan total kasus mencapai lebih dari 184 ribu. Meskipun penyebaranny cepat, namun data-data dari negara lain menunjukkan varian Omicron menyebabkan kematian yang jauh lebih rendah dibandingkan varian Delta.

Studi yang dilakukan di Inggris pun menunjukkan bahwa varian Omicron ini memberikan risiko perawatan di rumah sakit yang jauh lebih rendah dari varian Delta. “Saat ini jumlah kasus di Afrika Selatan juga sudah menunjukkan tren flattening,” ucapnya.

Hingga saat ini, kata Luhut, kasus konfirmasi Omicron di Indonesia telah mencapai 46 kasus dan hampir seluruhnya adalah pelaku perjalanan luar negeri yang berasal dari berbagai negara. Sisanya adalah petugas di Wisma Atlet.

“Oleh karenanya, pemerintah kembali mengingatkan kepada masyarakat, untuk tidak melakukan perjalanan ke luar negeri jika bukan untuk sesuatu yang benar-benar urgent,” pungkasnya.

Banyak Anak di LN Kena Omicron, Luhut: Orang Tua Segera Vaksin Anaknya

No comments:
Write comments

Get More of our Update